Foto: Operasi Sandi BERKAWAN Ket: kanan atas Kapolres bagi helm Kupang , motoberita.com: -- Sosialisasi kepada masyarakat, agar tercip...
![]() |
Foto: Operasi Sandi BERKAWAN Ket: kanan atas Kapolres bagi helm |
Kupang, motoberita.com:--Sosialisasi kepada masyarakat, agar terciptanya kawasan tertib lalu lintas, wajib helm SNI dan bersih pelanggaran, Mapolres Kupang gelar operasi "BERKAWAN"
Operasi simpatik gabungan Mapolres Kupang, yang dipimpin langsung oleh AKBP. Aldinan RJH Manurung, juga di bantu KBO Lantas beserta jajarannya.
Tampak juga Kepala dari dinas UPTD daerah Kupang, NTT. Beserta Kepala dinas Jasa Raharja, hadir ditempat di lakukan gelar operasi simpatik, pada Senin, pukul 09.00 Wita (27/01/2020).
Operasi simpatik gabungan digelar di jalan Timor Raya, tepat depan kantor Mapolres Kupang, NTT. Selain upaya menciptakan jalur kawasan tertib lalu lintas, pada operasi ini, tujuan utama Kapolres adalah bersosialisasi pada masyarakat, agar tercipta rasa aman dan nyaman dalam berkendara.
Tim gabungan yang di gelar dari tiga Instansi ini, diberi sandi "BERKAWAN" BER artinya Bersih dari pelanggaran, KA artinya Kawasan jalan tertib lalu lintas, dan WAN sendiri artinya Wajib memakai Helm yang berstandar SNI.
Dalam pelaksaan operasi ini, masing- masing, di tim Instansi mendapatkan jatah tugas yang berbeda-beda.
Bagi para pengguna motor yang tidak memakai helm, langsung ditahan dan diberi arahan oleh anggota Satlantas. Namun setelahnya, mereka langsung mendapatkan helm secara gratis dari Kapolres Kupang, AKBP Aldinan RJH Manurung. SH, Sik, M.Si
Para pengendara selain mendapatkan helm gratis, juga mendapat wejangan dari Bapak Kapolres, bahwa helm tak hanya sebagai pelengkap, tetapi juga pengaman bagi diri pengendara. Saat mengunci juga harus berbunyi "Klik".
Untuk, tim dari dinas UPTD bertugas menempelkan stiker pada kendaraan yang ditahan, karena melanggar serta tidak dapat menunjukkan surat-surat kelengkapan bermotor.
Sedangkan, untuk tim di jasa Raharja bertugas memeriksa uji kelayakan dan kesehatan para sopir dan penumpang didalam mobil. (IWN)